BREAKING NEWS

Facebook

Iklan

Rabu, 16 April 2014

Membuat Objek Bergerak dengan Button di Flash

membuat objek bergerak dengan button di flashcara membuat objek bergerak dengan tombol/button di flash actionscript. Setelah pada tutorial sebelumnya ieuwelah.com telah menjelaskan bagaimana membuat objek bergerak dengan menggunakan shortcut keyboard, kali ini bahasan yang akan kita bahas masih sama namun pergerakan objek yang akan kita buat disesuaikan dengan tombol yang ada. Jadi, actionscript yang akan kita tambahkan berada pada tombol-tombol yang tersedia. Bagaimana caranya ? Berikut cara membuat objek bergerak dengan button di flash :
Langkah 1
Buat Project baru di Flash dengan memilih ActionScript 2.0 
membuat objek bergerak dengan tombol di flash
Gambar 1. New Project Flash ActionScript 2.0
Langkah 2
Buat sebuah objek, atau Anda dapat menambahkan gambar lain pada komputer dengan menambahkannya pada Library [lihat : cara menambahkan gambar di flash].
Langkah 3
Setelah Anda membuat objek atau menambahkan gambar sebagai objek. Klik kanan pada objek tersebut lalu pilih Convert to Symbol. Pilih Movie Clip, sesuaikan pengaturannya seperti pada gambar. Kecuali nama bisa Anda tentukan sendiri.
membuat objek bergerak dengan tombol di flash
Gambar 2. Convert to Symbol
membuat objek bergerak dengan tombol di flash
Gambar 3. Movie Clip
Langkah 4
Klik objek tersebut lihat pada Properties tentukan Instance Name. Fungsi penamaan Instance Name ini adalah untuk memberi nama si objek tersebut agar dapat dipanggil ketika menulis program di actionscript.

membuat objek bergerak dengan tombol di flash
Gambar 4. Memberi Nama Objek
Langkah 5
Buat 4 buah tombol atau Button, dimana tombol ini difungsikan sebagai arah pada objek yang akan kita gerakkan. [lihat : cara membuat button di flash].
membuat objek bergerak dengan tombol di flash
Gambar 5. Menambahkan Button
Langkah 6
Setelah semua komponen dibuat, saatnya kita tambahkan actionscript pada masing-masing Button. Klik kanan pada salah satu Button pilih Action. Masukkan actionscript berikut ini :
membuat objek bergerak dengan tombol di flash
Gambar 6. Menambahkan ActionSciprt
//ActionScript untuk Button Atas :
on(press){
mobil._y-=5;
mobil._rotation = 0
}
//ActionScript untuk Button Bawah :
on(press){
mobil._y+=5;
mobil._rotation = 90
}
//ActionScript untuk Button Kanan :
on(press){
mobil._x+=5;
mobil._rotation = 180
}
//ActionScript untuk Button Kiri :
on(press){
mobil._x-=5;
mobil._rotation = 270
}
*sekilas penjelasan script :
on(press) merupakan event yang dijalankan ketika button di tekan (press) dimana aksinya adalah mobil y (garis Y vertikal) dikurangi 5 dan sudut mobil dirotasi 0 derajat, karena posisi awal mobil memang berada ke atas.
Langkah 7
Silahkan coba test animasi dengan cara menekan Ctrl + Enter 
Semoga berhasil. sekian semoga bermanfaat :)
 
Sumber : http://www.ieuwelah.com/2013/12/membuat-objek-bergerak-dengan-button-di-flash.html

Posting Komentar

 
Copyright © 2014 Semua ada disini Shared By by Themes24x7.